Selasa, 26 Februari 2013

Buku Sekolah Elektronik

Judul Buku : Pendidikan Jasmani, olahraga dan Kesehatan
Kelas : 9
Pengarang : Atmaja Budi Sarjana dan Bambang Trijono Joko Sunar
Penerbit : Pusat Kurikulum dan Perbukuan Kementerian Pendidikan Nasional
Tahun : 2010
Jumlah Halaman : 180
Sinopsis/ rangkuman : Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan merupakan mata pelajaran yang memanfaatkan aktivitas jasmani dan membiasakan pola hidup sehat dalam kehidupan sehari-hari. Setelah mempelajari materi-materi dalam buku ini, diharapkan siswa dapat meniru aktivitas jasmani dan kesehatan yang ada di dalamnya. Selain materi, buku ini juga dilengkapi dengan gambar dan ilustrasi tematik tentang proses pembelajaran beserta gerakan-gerakannya. Diharapkan, gambar dan ilustrasi tersebut mempermudah siswa untuk mempelajari materi Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan secara benar. berikut ini kami uraikan sistematika buku ini.
1. Gambar, gambar kehidupan sehari-hari yang berkaitan dengan isi bab.
2. Kata kunci, berisi kata-kata kunci atau inti yang akan dipelajari pada bab tersebut.
3. Tujuan pembelajaran, memuat tujuan atau indikator yang harus dicapai siswa
setelah mempelajari materi tersebut. Terletak di setiap awal subbab.
4. Ilustrasi rangkaian gerak, berguna untuk mempermudah siswa dalam memahami
uraian materi.
5. Info khusus, berisi informasi tambahan tentang dunia olahraga yang terkait dengan
materi yang dibahas pada setiap babnya.
6. Rangkuman, ringkasan materi yang diuraikan secara singkat, padat, dan jelas agar
siswa memahami keseluruhan isi bab.
7. Evaluasi, berisi soal-soal latihan untuk mengukur sejauh mana kemampuan siswa
dalam memahami uraian materi
.

Buku Sekolah Elektronik

Judul Buku : Matematika 3
Kelas : 9
Pengarang : Marsigit, Mathilda Susanti, Ali Mahmudi, Atmini Dh
Penerbit : Pusat Kurikulum dan Perbukuan Kementerian Pendidikan Nasional
Tahun : 2011
Jumlah halaman : 193
Sinopsis/ rangkuman : Buku ini merupakan buku matematika dengan
nuansa baru, namun tetap sesuai dengan kurikulum
yang berlaku. Paparan pada buku ini terbagi sebagai berikut.
1. Apersepsi Awal Bab
2. Peta Konsep dan Kata Kunci
3. Uji Prasyarat Matematika
4. Paparan Materi
5. Ingat Kembali
6. Contoh Soal
7. Latihan
8. Eksplorasi
9. Info Matematika
10. Rangkuman.
11. Evaluasi dan Tugas Proyek
12. Daftar Simbol dan Glosarium
13. Indeks

Buku Sekolah Elektronik

Judul Buku : Asyiknya Belajar Bahasa dan Sastra Indonesia
Kelas : 9
Pengarang : Suci Sundusiah, Halimah
Penerbit : PUSAT PERBUKUAN Departemen Pendidikan Nasional
Tahun : 2009
Jumlah halaman : 204
Sinopsis/ rangkuman: Pembelajaran bahasa dan sastra Indonesia pada dasarnya adalah pembelajaran
keterampilan berbahasa dan sastra berfungsi sebagai pendukung pengembangan keterampilan berbahasa siswa. Pengembangan keterampilan berbahasa akan optimal apabila dipraktikkan dalam serangkaian pelatihan dan tugas yang ditindaklanjuti. Oleh karena itu, praktik berbahasa siswa menjadi tuntutan utama.Pembelajaran bahasa Indonesia bertujuan agar siswa memiliki kemampuan sebagai berikut.
1. Berkomunikasi secara efektif dan efisien sesuai dengan etika yang berlaku, baik secara
lisan maupun tulisan
2. Menghargai dan bangga menggunakan bahasa Indonesia sebagai bahasa persatuan
dan bahasa negara
3. Memahami bahasa Indonesia dan menggunakannya dengan tepat dan kreatif untuk
berbagai tujuan
4. Menggunakan bahasa Indonesia untuk meningkatkan kemampuan intelektual, serta
kematangan emosional dan sosial
5. Menikmati dan memanfaatkan karya sastra untuk memperluas wawasan, memperhalus
budi pekerti, serta meningkatkan pengetahuan dan kemampuan berbahasa
6. Menghargai dan membanggakan sastra Indonesia sebagai khazanah budaya dan
intelektual manusia Indonesia.
Buku pelajaran yang bertajuk Asyiknya Belajar Bahasa Indonesia ini merupakan salah
satu sumber pembelajaran untuk memenuhi tuntutan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan
(KTSP). Kegiatan-kegiatan pembelajaran pada buku ini dikemas ke dalam bab pembelajaran
yang dipayungi oleh tema pembelajaran. Setiap subbab saling terkait dan saling menunjang,
tidak terpilah-pilah. Dengan demikian, siswa diharapkan mampu belajar secara mandiri, tidak
selalu bergantung pada kehadiran guru sebagai fasilitator di kelas.

Kamis, 07 Februari 2013

Buku Sekolah Elektronik

Judul buku : Alam Sekitar IPA Terpadu
Kelas : 9
Pengarang : Diana Puspita, Iip Rohima
Penerbit : Pusat Perbukuan Departemen Pendidikan Nasional
Tahun terbit : 2009
Jumlah halaman : 228
Rangkuman/sinopsis :
Alam sekitar IPA terpadu adalah buku yang mengkaji alam beserta isinya dan kehidupan dari berbagai sisi, tujuannya agar kamu lebih mengenali dan memahami alam sekitar mu melalui pelajaran IPA terpadu. Buku ini terbagi dari beberapa bagian penting, rangkuman, dan soal-soal. Itu terdiri atas:
-Sahabatku ilmuwan,merupakan tokoh-tokoh yang mempunyai peranan besar bagi perkembangan ilmu pengetahuan
-Aktivitas siswa,kegiatan sederhana yang dapat membantu siswa untuk lebih memahami konsep dan mengembangkan kreativitas
-Info,merupakan hal-hal yang harus siswa ketahui dan pahami pada bagian tersebut
-Pikirkanlah,berisi pertanyaan untuk mengembangkan kemampuan berpikir kreatif siswa
-Menguji diri,merupakan soal-soal untuk melatih kemampuan siswa dalam memahami konsep yang telah di pelajari
-Kilasan materi,merupakan rangkuman materi yang telah dipelajari di setiap bab
-Refleksi,merupakan kilas balik dari materi yang sudah di pelajari di setiap bab
-Uji kemampuan,berupa soal-soal untuk mengevaluasi tingkat pemahamanmu terhadap materi pada setiap bab
-Ruang berpikir,merupakan soal-soal aplikasi, inkuiri, investigasi, pemahaman, pemecahan masalah, penalaran dan analisis

afifmuhaimin.blogspot.com